Selasa, 02 Oktober 2012

Visi dan Misi Sekolah

  • VISI SEKOLAH
Visi merupakan citra moral yang menggambarkan profil sekolah yang diinginkan di masa dating. Namun demikian, visi sekolah harus tetap dalam koridor kebajikan pendidikan nasional. Visi juga harus memperhatikan dan mempertimbangkan : 1) potensi yang dimiliki sekolah, 2) harapan masyarakat yang dilayani sekolah.
Dalam merumuskan visi, pihak-pihak yang terkait (stakeholders) bermusyawarah, sehingga visi sekolah mewakili aspirasi berbagai kelompok yang terkait, (guru, karyawan, siswa, orang tua, masyarakat, pemerintah) bersama-sama berperan aktif untuk mewujudkannya. Berikut adalah Visi SDN Beringin No. 477 :
“UNGGUL DALAM PRESTASI AKADEMIK DAN NON AKADEMIK, BERDASARKAN IMAN DAN TAQWA, PEDULI LINGKUNGAN, BERWAWASAN KEBANGSAAN DAN GLOBAL”
Kami menentukan visi ini untuk tujuan jangka menengah dan jangka pendek. Visi ini menjiwai warga sekolah kami untuk selalu mewujudkannya setiap saat dan berkelanjutan dalam mencapai tujuan sekolah.
Visi tersebut mencerminkan profil dan cita-cita sekolah yang :
a.       Unggul dalam kelulusan
b.      Unggul dalam pengembangan kurikulum
c.       Unggul dalam proses pembelajaran
d.      Unggul dalam tenaga kependidikan
e.       Unggul dalam fasilitas pendidikan
f.       Unggul dalam mutu dan kelembagaan
g.      Unggul dalam IMTAQ
h.      Unggul dalam pengembangan penilaian
i.        Meningkatnya penguasaan dan penggunaan IPTEK
j.        Unggul dalam kelestarian lingkungan
k.      Unggul dalam berwawasan kebangsaan dan global
  • MISI SEKOLAH
Untuk mencapai visi tersebut visi tersebut perlu dirumuskan suatu misi yang mendekripsikan kegiatan jangka panjang, dengan arah yang jelas. Berikut ini merupakan misi yang dirumuskan berdasarkan visi di atas :
a.       Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
b.      Menumbuhkan sikap disiplin, sopan santun, tanggung jawab, kemandirian dan kacakapan emosional untuk merendahkan diri yang bersahaja.
c.       Memiliki sikap dan tingkah laku terhadap lingkungan hidup
Adapun indikator Misi SDN Beringin No. 477 Surabaya sebagai berikut:
-          Melaksanakan dan meningkatkan nilai akademis dan non akademis
-          Melaksanakan pengembangan kurikulum satuan pendidikan (SK,KD,Pemetaan,Silabus,Indikator, dan RPP) untuk kelas I sampai dengan VI.
-          Melaksanakan pengembangan metode dan strategi pembelajaran
-          Melaksanakan pengembangan tenaga pendidik dan kependidikan
-          Melaksanakan pengembangan fasilitas pendidikan
-          Melaksanakan pengembangan MBS
-          Melaksanakan pengembangan penilaian berbasis kompetensi
-          Melaksanakan dan meningkatkan penguasaan dan pemanfaatan IPTEK
-          Melaksanakan dan meningkatkan keimanan dan ketaqwaan
-          Melaksanakan dan meningkatkan budaya santun
-          Melaksanakan dan meningkatkan kepeduliaan terhadap lingkungan
-          Melaksanakan dan meningkatkan wawasan kebangsaan dan global

0 komentar:

Posting Komentar